Berita Terkini


JABATAN BUPATI KENDAL DISERAH TERIMAKAN

Kamis, 18 Februari 2016 17:35:06

Bupati dan Wakil Bupati Kendal, Mirna Annisa dan Masrur Masykur telah dilantik oleh Gubernur Jawa Tengah Rabu (17/2) di Simpanglima Semarang bersama 17 Bupati/Wakil Bupati, Walikota/Wakil Walikota se Jawa Tengah.

Tidak perlu waktu berlama-lama, serah terima jabatan dari Penjabat Bupati ke Bupati Kendal langsung dilakukan satu hari setelah pelantikan, tepatnya pada hari Kamis (18/2) bertempat di pendopo Kabupaten Kendal.

Acara serah terima jabatan yang berbanrol, serah terima jabatan dan pisah sambut penjabat bupati Kendal kepada Bupati/Wakil Bupati Kendal dan Ketua TP PKK Kabupaten Kendal, dihadiri Ketua DPRD dan Anggota, anggota DPR Mujib Rahmat, Forkopimda, Sekda, para Asisten Sekda, para Staf Ahli Bupati, para Pimpinan SKPD, para Camat, Kades dan Lurah, tokoh agama, tokoh masyarakat, ormas, OKP dan berbagai elemen masyarakat lainnya.

Serah terima jabatan dari Penjabat Bupati Kunto Nugroho HP ke Mirna Annisa dan Wabup Marur Masykur disaksikan langsung oleh Wakil Gubernur Jawa Tengah Heru Sudjatmoko. Pada waktu bersamaan juga dilakukan serah terima Ketua TP PKK Kabupaten Kendal dari Lilin Kunto Nugroho kepada penggantinya Diyah Widiastuti Ibnu Darmawan.

Usai dilantik, dalam sambutannya, Mirna yang didampingi suami serta Wakil Bupati beserta istri, menyampaikan rasa terima kasihnya ke semua pihak. Dia juga meminta secara khusus kepada Kunto untuk bisa selalu memberikan masukan dan saran bagi dirinya untuk membangun Kendal ke depan. Mirna juga menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Kunto atas pengabdiannya di Kendal, yang dinilainya cukup baik.

Dia juga meminta kepada para pimpinan SKPD dan Forkopimda untuk membantu dan bekerjasama dengannya, dengan tujuan satu untuk kendal yang lebih maju dan sejahtera.

Demikian pula Kunto Nugroho dalam sambutannya mengatakan bahwa selama dalam kepemimpinannya yang hanya berumur lima bulanan, dia merasa perlu menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak, terutama kepada jajaran DPRD dan forkopimda yang selama ini dianggap telah bisa bekerja dengan harmonis.

Kunto yang dinilai telah mampu meninggalkan sistem regulasi di ingkungan birokrasi dengan baik tersebut, berharap apa yang telah dihasilkan selama menjabat sebagai penjabat Bupati kedepan bisa berguna dan bermanfaat untuk Kendal kedepan.

Sementara itu Wakil Gubernur Jawa Tengah, Heru Sudjatmoko lebih banyak menyampaikan pengalaman hidupnya baik menyangkut tentang pencalonan hingga dirinya terpilih menjadi Bupati, sampai akhirnya mendapat amanah menjadi Wakil Gubwernur. Dia berharap pasangan Mirna dan Masrur ke depan dapat bekerja sama dengan baik. Karena dengan kerjasama yang baik, maka akan tercipta suasana nyaman di birokrasi dan pada akhirnya akan membantu percepatan terwujudnya pembangunan. (kris/hms)


Indeks Berita