INPUT SUARA WARGA


SUARA WARGA



Minggu, 05 Maret 2023 00:25:13
Pengirim Mohamad zuhur hanif
Opini:
Pak minta solusinya ini kakak saya terkena penyakit syaraf sudah 15 tahun lebih dia suka marah2 bakan sampai kasar ke orang tua saya udah gak sangup pak kalau ada tempat penampungan orang yg seperti kakak saya tolong di bantu pak

Tanggapan: (Rabu, 15 Maret 2023 09:55:08)

Assalamualaikum Warahmatullah Wabarokhatuh
Terimakasih atas laporan yang masuk kepada kami Dinas Sosial Kabupaten Kendal

Mekanisme pengiriman warga Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS) ke panti lansia adalah :
PPKS tersebut harus berusia diatas 60 th, melengkapi berkas berupa surat permohonan pengiriman PPKS ke panti lansia (sebutkan panti yang dituju), surat pengantar dari desa, foto copy KTP, foto copy KK, foto copy kartu BPJS.
Setelah berkas permohonan masuk ke Dinas Sosial Kabupaten Kendal maka kemudian akan ada petugas dari kami yang melakukan assesment, apabila dari hasil assesment dinyatakan layak maka akan dihubungkan kepada panti yang dimaksud namun apabila panti penuh maka masuk daftar tunggu.
Untuk konsultasi lebih lanjut dapat menghubungi nomor layanan Dinas Sosial Kabupaten kendal berikut ini : 0895383164830

Demikian informasi dari kami semoga dapat membantu
Wassalamualaikum Warahmatullah wabarokhatuh

Rabu, 15 Februari 2023 11:29:13
Pengirim Siti Nur Aizah
Opini:
Assalamualaikum wr wb Bpk Bupati yg km hormati mhn bantuan jembatan di rt kami tuk diadakan kr sblmny jembatan itu sdh ada,th sblmny sebenarny sdh mau dpt bantuan dr pemkab, sdh diukur dr pihak DPU direncanakn dana 150-200 jt tetapi tdk jd terwujud kr di rt kami sj yg tdk ada jembatanny pdhl jemb mrp akses tuk perekonomian warga, mhn dibantu agar terwujud harapan kami ini.. Semoga Allah mudahkan segalanya...

Tanggapan: (Kamis, 23 Februari 2023 12:59:47)

Terima kasih laporannya. Terkait laporan mengenai jembatan, untuk saluran yg berada di Kelurahan Kalibuntu Wetan sepanjang Jalan Pahlawan II merupakan kewenangan PUSDATARU Provinsi Jawa Tengah. Untuk membangun jembatan, diperlukan izin dan koordinasi dengan pihak PUSDATARU.

Kamis, 26 Januari 2023 14:45:36
Pengirim Ricky Kusuma
Opini:
Jadi begini pak kan dispendukcapil kendal selain melayani pengajuan berkas online ada juga offlane atau langsung ke lokasi ya, nah saya ini pengajuan online, bayangin aja pak saya pengajuan jam setengah 8 pagi tapi sampai jam 3 sore masih belum ada respon apa apa. Tolong lah ga semua orang ada waktu luang, sekalinya ada waktu luang mau ngurusin berkas buat kepentingan kita juga malah ga dilayanin

Tanggapan: (Senin, 06 Februari 2023 10:33:53)

Terima kasih atas laporannya, kami mohon maaf terkait dengan pengajuan online saudara yang mungkin terlewat oleh petugas pelayanan online di dispendukcapil kendal dan akan menjadi evaluasi bagi kami.

jika terjadi hal seperti ini lagi, silahkan hubungi nomor pengaduan dispendukcapil kendal ke nomor 0815-7882-2555 agar mudah untuk komunikasi terkait dengan pengajuan pelayanan online untuk bisa kami teruskan ke petugas.

Kamis, 26 Januari 2023 10:32:52
Pengirim ario adi susanto
Opini:
bikin akte kok susah sekali pak berkas dua kali ditolak..padahal dari persyaratan online cuma tinggal surat keterangan lahir dari desa..dari desa minta legalisir buku nikah dan harus ke KUA jarak dari protmulyo ke kantor kua lumayan jauh. apa di desa dikasih internet atau laptop supaya tidak perlu banyak berkas cukup scan ektp.. mohon perhatiannya..akte anak ga jadi2

Tanggapan: (Rabu, 01 Februari 2023 07:42:44)

Silahkan disampaikan ke pihak desa, kalau kekurangannya hanya surat kelahiran dari desa.

Minggu, 15 Januari 2023 22:01:30
Pengirim Wahyu Sandy
Opini:
Pak Bupati dan jajarannya, Mohon dipantau dan dicroscek untuk aliran sungai aji dan kali wedhus yang melintas di kecamatan Brangsong, untuk sedimentasi Sangatlah tebal, itu menurut saya salah satu indikator banjir kemaren/1 Januari 2023. Seingat saya belum di normalisasi sudah puluhan tahun, terima kasih KENDAL HANDAL..!

Tanggapan: (Kamis, 26 Januari 2023 07:44:29)

Menindaklanjuti laporan saudara, saluran tersebut merupakan saluran pembuangan satu sistem irigasi dengan DI. Kedung Pengilon yang merupakan kewenangan Provinsi Jawa Tengah. Kami akan bantu untuk koordinasikan lebih lanjut

Senin, 02 Januari 2023 13:36:36
Pengirim kafi baedowi
Opini:
pakk, saluran buangan/ got diarea taman garuda sangat bau dan tidak nyaman ketika keluarga dan orang pada main di taman garuda, bahkan kalau mau beli makan atau jajan disana sangat tidak nyaman karena bau tersebut

Tanggapan: (Selasa, 10 Januari 2023 07:51:10)

 



Terima kasih laporannya. Akan segera kami tindak lanjuti.